About

Wisata Nusantara merupakan blog yang berisi tentang informasi seputar wisata, pariwisata yang menarik di Indonesia. Indonesia yang merupakan negara kepulauan menyimpan kekayaan yang sangat banyak, baik berupa minyak dan hasil bumi lainnya. Disamping itu setiap daerah juga menyimpan kekayaan alam berupa keindahan alam, kebudayaan yang sangat beragam.

Setiap daerah di Indonesia, baik di pulau kecil maupun di pulau yang besar terdapat kawasan yang sengaja dikelola oleh pemerintah setempat. Hal ini mengundang banyak wisatawan domestik dan mancanegara untuk mengunjungi lokasi wisata tersebut. Tidak sedikit kawasan indah yang belum "terjamah" oleh pemerintah Indonesia.

Alangkah baiknya jika kita sebagai warga negara mendukung pengelolaan kawasan wisata yang menyimpan keindahan, dengan cara menjaga dan mempromosikannya kepada orang yang belum mengetahuinya.

Keindahan Mengobati "Stress"

Suatu hal yang indah, baik sedikit maupun banyak akan dapat menghibur kita dan mengobati rasa penat dan jenuh ketika kita "terjerumus" dalam kesibukan sehari-hari. Kita perlu sesekali mengunjungi lokasi wisata yang mengandung panorama, sesuai dengan kemampuan kita.

Mengapa orang tidak banyak mengenal kawasan wisata yang indah di negara Indonesia? Salah satu alasannya adalah orang belum atau tidak mengetahui kawasan wisata tersebut karena sedikitnya informasi tentang daerah wisata andalan.

Hal inilah yang melatarbelakangi penulisan blog ini. Saya sebagai author blog ini berharap, dengan segala kekurangannya, artikel ini dapat menyumbang sedikit informasi kawasan wisata Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar